
Ada Pengabdian Masyarakat dan Pelatihan
Surabaya-Pijaronline.net. Fakultas Sastra (FS) Universitas Dr. Soetomo (Unitomo), Jl Semolowaru, Surabaya menggelar Vista Camp 2023 selama dua hari, mulai 24 sampai 26 November 2023 di villa Handayani, Prigen-Pasuruan. Yakni kegiatan orientasi lingkungan (Orling) mahasiswa baru yang bertemakan “Menyokong Generasi yang Produktif, Inovatif, dan Berjiwa Pemimpin”.
‘’Melalui kegiatan Vista Camp, sedikit kami memberikan pelatihan kepada mahasiswa baru Fakultas Sastra bagaimana menjadi generasi produktif, inovatif, dan berjiwa pemimpin,” kata Dekan FS Unitomo Surabaya, Dra. Cecilia Tantri Suryawati, M.Pd, kemarin.
Selain pelatihan, mahasiswa baru dibantu para dosen FS dan Ormawa (organisasi mahasiswa) juga dilibatkan dalam pengabdian kepada masyarakat (PkM) di SDN Pecalukan IV Prigen-Pasuruan.
Mereka menggelar kegiatan Praktik Origami for Happy Day. Melibatkan Maba Sastra Jepang dan 30 Siswa kelas 4 SD serta Story Telling in Action yang melibatkan Maba Sastra Inggris dan 35 Siswa kelas 6 SD. ‘’Setidaknyam kehadiran mahasiswa FS Unitomo ini bermanfaat untuk masyarakat sekitar,” tegas Cecilia.
Sementara itu, materi Leadership dan Organisasi disampaikan oleh Kuncoro, S.S., Gr., yang juga alumnus Prodi Sastra Inggris Unitomo Surabaya. ‘’Materi ini diharapkan bisa sebagai pemicu menumnbuhkan landasan keterampilan leadership pada mahasiswa,” ujar Kuncoro.
Sedangkan, materi movie screen juga ada. Ini diharapkan menghasilkan luaran berupa outline artikel jurnal. Dan, materi flash fiction yang luarannya adalah flash fiction berbahasa Inggris dan Jepang.
Kegiatan ini ditutup sekitar pukul 15.00 dengan sesi fun game yang melibatkan seluruh maba dan panitia pelaksana. ‘’Kami berharap kegiatan ini bermanfaat untuk para mahasiswa FS Unitomo Surabaya,” kata Kusuma Wijaya, S.S., M.Pd, dosen FS Unitomo yang juga humas kegiatan ini. (kus/ruf)